
Kegiatan tasmi’ merupakan kegiatan kelulusan Tahfidz (Menghafal) Qur’an yang ditandai dengan memperdengarkan bacaan Al Quran tanpa kesalahan di hadapan penguji. Kegiatan ini biasanya dihadiri oleh para orang tua, teman-teman yang turut menyaksikan kelulusan para putra dan putrinya.
Tahfidz Qur’an adalah sebuah program kegiatan unggulan yang dimiliki oleh SDIA 22 Salatiga. Dan tasmi’ adalah salah satu bagian dari puncak tahfidz Quran.
Tujuan kegiatan tasmi’ ini adalah untuk menjaga hafalan Al-Qur’an, mengembangkan keterampilan komunikasi verbal, memotivasi peserta didik untuk menambah hafalan, and membentuk karakter agamis.
Untuk saat ini sekolah menargetkan semua murid kelas 6 sudah lulus ujian munaqasah juz 30 dan tasmi’ bil ghoib juz 30 sebelum kelulusan. Dan tidak menutup kemungkinan untuk membuka peluang bagi murid untuk menyetor hafalan di luar juz 30 jika sudah menyelesaikan hafalan juz 30 nya.
Orang tua yang hadir merasa terharu & bangga atas pencapaian putra-putri mereka, guru pembimbing dan pengujipun tak lepas dari rasa bahagia dan bangganya kepada murid-murid.
Semoga dengan adanya kegiatan tasmi’ ini membawa SD Islam Al Azhar 22 Salatiga menjadi sekolah yang lebih baik dan unggul dalam pengajaran Al-Qur’an untuk murid-muridnya, sehingga menjadi sekolah yang beradab dan berkemajuan. Aamiin Ya Rabbal Alamin.